Minggu, 17 Juli 2011

In The Woods: Sensasi Piknik Bersama Risky Summerbee and The Honeythief

Risky Sasono


Apa jadinya jika sebuah band bermain diantara pepohonan dengan suasana piknik? Konsep pertunjukan model semacam ini sangatlah jarang kita temui. Tapi berkat Lir Shop dan Risky Summerbee and The Honeythief (RSTH) bayang-bayang konsep itu terwujud. Acara yang bertajuk ‘In The Woods’ digelar di rumah Mbak Mira (owner Lir Shop) yang berada di daerah Kaliurang.

Meski jarak yang ditempuh cukup jauh sekitar 25km dari pusat kota tapi tidak menjadi penghalang untuk mereka yang datang ke acara ini. Saya sendiri datang bersama teman-teman dan sempat kesasar karena tidak menemukan venue. Ternyata yang kesasar tidak hanya kami saja tetapi ada beberapa orang yang mengalami hal serupa.

Sebuah gerbang dari kayu menjadi pintu yang menghubungkan kearah hutan. Dari kejauhan tampak beberapa orang sedang duduk-duduk di tikar yang sudah disediakan oleh panitia. Tampak juga beberapa stand yang berupa stand makanan yang diisi oleh Mooi yang menyediakan pasta, buah segar, gingerbeer dan masih banyak yang lain. Menengok ke stand Summer Spring yang menjual pakaian dan terakhir stand mainan. Stand mainan disana saya menemukan CD, kaos, hingga permainan lawas seperti balon karet yang dijual dengan harga 1000 per lima biji.

Risky Sasono (vokalis RSTH) sedang mempersiapkan gitarnya dan tidak beberapa lama RSTH memainkan lagu dengan konsep akustikan. Cuaca yang cerah ditambah dengan angin yang semilir RSTH memulai lagu-lagunya. Saya pikir RSTH hanya bermain secara akustik saja. Sekitar 20 menit perform mereka selesai. “Oke, sebentar lagi kami akan memainkan fullset di bawah sana” tutur Risky Sasono.

aneka buah segar yang pastinya siap menggoyang lidah anda

RSTH akhirnya siap memainkan secara fullset. Seluruh lagu dalam album “The Place I Wanna Go” dihajar oleh RSTH. Pada lagu “Fireflies” semua penonton ikut bernyanyi dan bertepuk tangan. Turut tampil juga Asa Rahmana dari Belkastrelka yang ikut mengisi sebagai guest vocal.

Ah, rasanya tulisan saya tidaklah bagus. Terlalu susah untuk menulis acara In The woods. Biarkan badanmu rilek, menyiapkan telinga dan bersiap mendengar RSTH membawakan lagu-lagunya. Ditemani sekantong stroberi segar sambil merasakan udara segar Kaliurang.

Foto: Komang SA dan Dimaz Maulana

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

bajak